Puisi “Serenjis Rindu” Ay-Bangka-Belitung

SERENJIS RINDU
@ Ay

Tiada rona lembayung semburat di cakrawala
Kumulus berarak melukis langit bermandi tembaga
Saat sepasang camar merindu sarang, tergesa
Mengepak patah tersirat lelah di jiwa

Dalam tatap lekat senja tak jingga
Seraut bayang menerpa
Bersama alunan melodi kata
Terngiang di larik larik soneta
Mengajak lamun jauh sketsa rupa

Di luar nalar
Serenjis rindu menyusup nanar
Kekata manis tersulam liar
Menghias rasa berselendang getar

Sejuknya dapat aku rasai
Membasuh gersang dahaga hati
Atas seutas mimpi yang tak pasti
Menyambangi pesaraan diri

Bangka Belitung, 11-10-2018

Tinggalkan komentar